12 Mall di Bogor yang Asik Buat Nongkrong & Refreshing Bersama Teman

Bogor adalah salah satu kota yang terletak di Jawa Barat. Kota bogor hanya berjarak sekitar 59 kilometer dari sebelah selatan Jakarta. Kota Bogor dijuluki sebagai kota hujan, karena kota ini memilki curah hujan yang tinggi. Selain dikenal dengan Kota Hujan, Bogor juga dikenal dengan nama Buitenzorg pada masa colonial Belanda. Buitenzorg memiliki arti “tanpa kecemasan” atau “aman tenteram”.

Bogor memiliki destinasi wisata yang sangat indah dan mempesona, mulai dari destinasi wisata alam Bogor, wisata kuliner, wisata sejarah, wisata waterpark dan mall-mall yang modern. Kali ini kami akan membahas tentang mall-mall yang ada di Bogor yang bisa dijadikan pilihan destinasi wisata anda. Jumlah Mall di Bogor sangat banyak, jadi kami akan memberikan beberapa rekomendasi dan informasi mengenai beberapa Mall di Bogor. Cekidot.

Cibinong City Mall

Cibinong City Mall

Luas lahan yang dimiliki Cibinonh City Mall seluas 90.000meter persegi. Cibinong City Mall ini adalah mall terbesar yang ada di Bogor. Mall ini pun baru diresmikan pada tahun 2013. Cibinong City Mall selalu ramai di kunjungi oleh pengunjung setiap harinya. Banyak pengunjung memilih CCM karena fasilitas yang ada di Cibinong City Mall yang sangat lengkap. Kamu bisa menemukan beragai jenis fashion, kuliner dan elektronik di Cibinong City Mall. Tentu saja di Cibinong tersedia berbagai gerai seperti Starbucks, Gramedia, dan Ace Hardware. 

Selain itu, kelebihan yang dimiliki Cibinong City Mall ini adalah karena lokasinya yang strategis, yaitu terletak di persimpangan Jalan Tegar Beriman dan Jalan Tol Jakarta – Bogor. Kamu juga bisa menggunakan beberapa fasilitas yang lain seperti VIP lounge, bike parking, nursery room, akses Wi Fi, hingga aiport shuttle bus.

Jl. Tegar Beriman No.1, Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat 16915

Bellanova Country Mall

Bellanova Country Mall

Konsep arsitektur bangunan yang dimiliki Bellanova Country Mall memang sangat unik. Arsitektur yang mengusung tema modern dan minimalis ini menggunakan kaca tembus pandang pada dinding area depan Mall. Bellanova Country Mall terletak di Jalan MH. Thamrin No.8, Cipambuan. 

Di Bellanova Country Mall kamu bisa menonton film di cinema 21 atau berbelanja fashion Matahari dan The Executive. Gerai-gerai yang bisa kamu kunjungi di Bellanova Country Mall adalah Miniso, Ace Hardware, CFC, Bakso Kota Cak Man, Hop-Hop Bubble Drink, Baskin Robbins dan masih banyak lagi. Kamu bisa menghabiskan weekend dengan berbelanja, kuliner atau sekedar cuci mata di Bellanova Country Mall di Bogor.

Jl. MH. Thamrin No.8, Cipambuan, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat 16810

Botani Square

Botani Square

Jika Cibonong City Mall adalah mall yang terbesar yang ada di Kota Bogor, maka Botani Square adalah mall pertama di Kota Bogor. Botani Square sudah diresmikan sejak tahun 2006 dengan luas lahan yang dimiliki seluas 42.000meter persegi. Konsep yang dipakai pada Mall Botani Square ini yaitu konsep one stop destination in the city. Menurut data yang diperoleh pengunjung yang meramai kan Botani Square bisa mencapai jumlah 30.000 pengunjung setiap harinya. Gerai-gerai yang ada di Botani Square juga cukup lengkap. Kamu bisa menemukan Gramedia, BreadTalk, Electronic Solution dan masih banyak lagi yang lainnya.

Pengelola Botani Square cukup sering mengadakan event untuk menarik perhatian pengunjung, selain itu agar suasana mall menjadi sangat meriah. Lokasi Botani Square yang sangat strategis juga membuat mall ini banyak dikunjungi pengunjung. Terletak di Jalan Pajajaran, Tegallega yang terletak dekat dengan akses pintu masuk dan keluar tol Jagorawi dan terminal bus. Selain itu, jika kamu wisatawan luar kota, kamu bisa memilih menginap di Hotel Santika, IPB Covention Hotel karena hotel ini terhubung langsung dengan Botani Square. Selain terhubung dengan dua hotel tersebut, Botani Square juga terhubung langsung dengan IPB International Convention Center.

Jl. Raya Pajajaran No.Depan, RT.04/RW.05, Tugu Kujang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16127

Bogor Trade Mall

Bogor Trade Mall

Bogor Trade Mall ini diresmikan pada Oktober 2005. Sebelum adanya Bogor Trade Mall, bangunan ini merupakan sebuah bioskop dan pusat perbelanjaan Ramayana. Pada Tahun 2003, bangunan ini di renovasi menjadi Bogor Trade Mall. Bogor Trade Mall berdiri dilahan seluas 1,5 hektor, mal ini memiliki lantai sebanyak Sembilan lantai. Jika kamu berkunjung ke Bogor Trade Mall, kamu akan menemukan banyak gerai seperti gerai elektronik dan gadget, pusat perlengkapan rumah tangga, are permainan anak, fashion, hingga foodcourt. Kamu juga bisa menonton film di Cinema 21 Bogor Trade Mall. Bogor Trade Mall terletak di Jalan Ir. H. Djuanda No.68, Paledang. 

Jl. Ir. H. Juanda No.68, RT.01/RW.13, Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16123

Metropolitan Mall Cileungsi

Metropolitan Mall Cileungsi

Metroplitan Mall Cileungsi berdiri di lahan seluas 25.000 persegi dan tinggi bangunannya mencapai 50.768meter persegi. Metropolitan Mall Cileungsi ini merupakan mall kelas menengah pertama yang berdiri di Kawasan komersial Metland Urban City. Desain arsitektur yang modern dan mewah membuat mall ini terlihat semakin eksotis dan megah. 

Gerai-gerai yang tersedia di Metropolitan Mall Cileungsi sangat terkenal dan branded. Berikut gerai-gerai yang ada di Metropolitan Mall Cileungsai: Buccheri, Batik Keris, The Executive, Sport Station, Starbuck dan masih banyak lagi yang lainnya. Fasilitas yang dimiliki Metropolitan juga sangat cukup lengkap, seperti ATM center, masjid, sampai money changer. Metropolitan Mall Cileungsi berlokasi di JL. Taman Metro Raya. Jam operasional dimulai pukul 10.00 hingga 22.00. Pada hari Kamis-Jumat mall ini buka mulai pukul 10.00 hingga 24.00.

Jl. Metland No.4-15, Cileungsi, Kec. Cileungsi, Bogor, Jawa Barat 16820

Lippo Plaza Bogor

Lippo Plaza Bogor

Sebelum menjadi Lippo Plaza Bogor, bangunan ini dulunya merupakan sebuah Mall yang bernama Ekalokasari Plaza. Kemudian, bangunan ini di renovasi ulang dengan sedimikian rupa dan berganti nama menjadi Lippo Plaza Bogor. Gerai-gerai yang terdapat di Lippo Plaza Bogor sangat bermacam-macam, mulai dari Matahari Departement Store, Payless, cinemaxx, Amazone, Maxx Coffee, Solaria, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

Untuk menarik perhatian dan membuat suasana Mall meriah, pengelola cukup sering megadakan event-event tertentu. Selain itu, Lippo Plaza Bogor juga seding mengadakan promo menarik untuk para pelanggannya. Biasanya pihak Mall juga mengundang artis-artis untuk memeriahkan suasana Mall. Setiap harinya Lippo Plaza Bogor selalu dipenuhi dengan pengunjung. Jika kamu ingin berkunjung ke Lippo Plaza Bogor kamu bisa langsung datang ke Jalan Siliwingani No.123, Sukasari, Bogor Timur.

Sukasari, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat

Plaza Indah Bogor

plaza indah bogor

Plaza Indah Bogor terletak di Jl. KH. Sholeh Iskandar, letaknya yang cukup strategis akan memudahkan kamu untuk menuju Plaza Indah Bogor karena lokasi ini mudah diakses menggunakan transportasi umum. Menyediakan beberapa gerai seperti Matahari Departement Store, Hypermart, Yogya Supermarket, Plaza Hut, KFC dan masih banyak lagi yang lainnya. Mall ini kerap digunakan sebagai destinasi keluarga yang sedang menghabiskan akhir pekan dengan berkunjung dan berbelanja di Plaza Indah Bogor.

Pusat Grosir Bogor

Pusat Grosir Bogor

Bagi kamu yang ingin berbelanja dengan harga murah dan mencari grosiran, Pusat Grosir Bogor sangat cocok bagi kamu yang berencana ingin memborong banyak. Pusat Grosir Bogor terletak di Jalan Perintis kemerdekaan 71. Pusat Grosir Bogor ini memiliki luas bangunan lebih dari 3 hektar, dan memiliki tiga lantai utama dan satu basement. Pusat Grosir Bogor ini di buat menyerupai mall jadi bukan hanya sekedar pusat grosir saja. Jika kamu menuju lantai basement kamu akan menemukan pusat fashion dan multiproduk. Nah jika kamu naik ke lantai 1, kamu akan menemukan gerai kampung batik dan untuk dilantai 2 ada serta pusat elektronik dan gadget. Pusat Grosir ini mulai beroperasional pukul 09.00-21.00 WIB.

Mall BTM

Mall BTM

Mall BTM terletak di Kawasan Kebun Raya Bogor, tepatnya di JL. Ir. Haji Juanda No.68. Jika kamu sudah pernah pergi ke Kebun Raya Bogor, pasti kamu tau dengan mall BTM ini. Mall BTM mulai dari pukul 09.00 sampai 21.00. Kamu bisa menghabiskan weekend mu di Mall ini dengan menyusuri gerai-gerai yang ada di mall. Seperti Richeese Factory, D’cost, Solaria, KFC, A&W, Dunkin’ Donuts dan masih banyak lagi yang lainnya.

BTW Mall

BTW Mall

BTW Mall yang dulunya memiliki nama Technoworld Plaza Bogor merupakan pusat perbelanjaan elektronik terbesar yang ada di Kota Bogor. Setelah di renovasi ulang, mall ini berubah menjadi Bogor Trade World mall yang tidak hanya menjual barang elektronik tetapi juga menjual berbagai produk lain.

Jika kamu ingin mencari barang elektronik kamu bisa datang langsung ke Bogor Trade World lantai dua. Nah jika kamu sekedar ingin bersantai sambil menikmati makanan dan menikmati permainan kamu bisa datang ke lantai 1 dan 3. Tempat nongkrong asik di BTW Mall adalah terdapat pada rooftop yang bernama Garden Café. Lokasi Bogor Trade World Mall ini terletak di Jalan Veteran No.27 Panaragan.

Plaza Jambu Dua

Plaza Jambu Dua

Pemberian nama pada mall di Bogor ini terinspirasi dari pusat Grosir Mangga Dua yang terdapat di Jakarta. Nah, ada beberapa perbedaan antara Plaza Jambu Dua dan pusat grosir manga dua terdapat pada produk yang di jual. Plaza Jambu Dua ini menjual berbagai produk handphone, dan dikenal sebagai pusat penjualan handphoe terbesar yang ada di Kota Bogor. Selain dikenal sebagai pusat penjualan handphone terbesar Palza Jambu Dua juga memiliki gerai Ramayana yang terletak di lantai 3. Jika kamu ingin membeli handphone, sangat disarankan untuk membeli Plaza Jambu Dua ini. Tentunya akan banyak pilihan dan varian harga. Kamu juga bisa menimbang-nimbang mana yang akan dibeli.

Jogya Bogor Junction

Mall satu ini terletak di Jalan Jenderal Sudirman No.11 Bogor. Kenapa di kenal sebagai Jogya Bogor Junction? Karena, mayoritas ruang yang ada di Jogya Bogor Junction telah disetujui oleh unit usaha dari Yogya Group. Jogya Bogor Junction merupakan pusat perbelanjaan modern di Kota Bogor.

Salah satu tempat menarik yang berada di dalam Jogja Bogor Junction adalah foodcourt Raffles Foodlife. Banyak jenis makanan yang di jual di foodcourt tersebut, mulai dari makanan Jepang, Burger Dim Sum, hingga makanan tradisional Yogya seperti Gudeg. Kamu bisa sekaligus berbelanja sambil wisata kuliner di Jogja Bogor Junction ini.

Nah itu dia 12 mall di Bogor yang sudah kami rekomendasikan untuk kamu agar tidak bingung menghabiskan weekend. Jangan lupa selalu berhati-hati jika sedang berbelanja dan berada di tempat ramai ya. Selamat Liburan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *