Majalengka merupakan sebuah kabupaten yang masuk ke dalam wilayah Provinsi Jawa Barat, tepat nya disisi sebelah timur Jawa Barat. Kabupaten ini menyimpan banyak destinasi tempat wisata yang seru dan menarik untuk dikunjungi. Ada banyak pilihan tempat wisata yang bisa anda kunjungi diwaktu liburan telah tiba. Mungkin selama ini Majalengka sendiri jarang terdengar dikuping kalangan wisatawan luar daerah. Namun siapa sangka, ternyata kabupaten ini memiliki wisata alam yang tak kalah keren dengan kota-kota lain, sebut saja Jogja, Semarang, Bandung, dan kota kota besar lainnya.
Objek wisata yang terkenal disini yaitu air terjun atau curug karena letak geografisnya yang dikelilingi dengan alam yang masih asri. Kabupaten ini mempunyai karakteristik berupa dataran rendah disisi sebalah utaranya, dan wilayah perbukitan di wilayah bagian tengahnya. Sedangkan disisi sebalah selatan berupa wilayah pegunungan dengan puncaknya Gunung Ceremai yang berbatasan dengan Kabupaten Kuningan dan Gunung Cakrabuana yang berbatasan dengan Kab Tasikmalaya dan Sumedang.
Dengan karaktaristik kontur wilayah yang seperti itu membuat banyak wisata alam yang dapat anda temui disini. Baik itu wisata gunung, curug, hingga situ-situ yang indah. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan 50 rekomendasi tempat wisata di Majalengkan yang seru dan menarik untuk dikunjungi. Berikut ulasannya
1. Jembar Waterpark

Jam Operasional : Setiap Hari ( 09.00 – 17.00 )
Harga Tiket Masuk : Rp 20.000 ( Dewasa & Anak-anak )
Tempat wisata yang pertama ada wahana air Jembar Waterpark. Objek wisata ini menjadi tempat favorit dan andalan masyarakat Majalengka untuk mengisi waktu liburan bersama keluarga atau teman.
Tempat ini mengambil konsep Dunia Dinosaurus, banyak terdapat patung dinosaurus di Jembar Waterpark yang membuat tempat ini ramai dikunjungi oleh anak anak.
Ada banyak aktivitas seru yang bisa wisatawan lakukan disini, untuk menunjang kegiatan para wisatawan pihak pengelola juga telah menyediakan beberapa fasilitas yang bisa digunakan pengunjung, seperti gazebo, foodcourt, wahana bermain, dan masih banyak lagi
Jika anda berkunjung ke sini, Jembar Waterpark terletak di Jl Dukuh Jeruk, Desa Ranjiwetan, Kec Kasokandel, Majalengka. Atau jika bingun anda bisa mengikuti panduan maps yang telah kami sediakan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan liburan anda.
2. Perkebun Teh Cipasung

Selanjutnya ada Perkebenunan Teh Cipasung. obejk wisata yang satu ini menawarkan daya tarik pemandangan kebun teh yang eksotis dan asri. Suasana kebun teh yang asri dan sejuk membuat anda akan merasa rileks dan tenang apalagi sambil memandang hamparan hijau kebun teh yang memanjakan mata membuat semakin betah berlama lama disana.Sebuah tempat yang cocok buat anda yang sedang mencari ketenangan dan merefleksikan diri dari hiruk pikuk keramaian kota.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Kebun Teh ini terletak di Desa Cipasung, Kec Lebahsugih, Majalengka. Atau anda bisa mengikuti panduan maps yang telah kami sediakan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan anda sekalian.
3. Goa Lalay
Tempat wisata di Majalengka yang menawarkan sensasi ekspedisi petualang di Alam salah satunya yaitu Goa Lalay. Obejek wisata yang satu ini menawarkan sensasi yang berbeda. Buat anda pecinta alam, tempat ini harus masuk kedalam list perjalanan yang harus anda taklukan.

Goa Lalay juga sering disebut dengan Green Canyon nya Majalengka. Lokasi goa ini berada tidak jauh dari Curug Maja. Namun, untuk bisa menuju ke lokasi goa ini anda harus berhati-hati. Selain harus melewati jalan setapak, disamping jalannya terdapat jurang yang cukup dalam, semakin menambah kesan menegangkan.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Goa Lalay terletak di Desa Sukadana, Kecamatan Argapura, Kab Majalengka. Atau bisa mengikuti panduan maps yang telah kami sediakan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan anda.
4. Curug Muara Jaya

Wisata alam di Majalengka yang selanjutnya yaitu Curug Muara Jaya. Curug ini mempunyai ketinggian sekitar 73 meter. Keindahan air terjun dan pesona alam yang disuguhkan membuat temoat ini selalu ramai dikunjungi terutama disaat waktu liburan telah tiba.
Curug Muara Jaya atau biasa disebut Curug Apuy merupakan objek wisata air terjun yang berada pada aliran sungai Muara Jaya di lereng Gunung Ceremai, Majalengka. Curug Muara Jaya ini masuk kedalam jenis air terjun bertingkat (cascade).
Suasana asri dengan pepohonan yang tumbuh disekitar membuat udara disana terasa sangat segar dan sejuk. Selain anda bisa bermain air disekitar air terjun terdapat taman bermaian anak dan pendopo tempat untuk beristirahat.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Air Terjun Muara Jaya terletak di Kampung Apuy, Desa Argamukti, Kec Argapura, Kab Majalengka. Tempat wisata ini dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan umum dari terminal Maja meneju ke desa Argamukti. Atau juga bisa mengikuti panduan maps yang telah kami sajikan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan anda.
5. Curug sawer

Selain Curug Muara Jaya, Curug Sawer juga bisa menjadi alternatif pilihan lain wisata yang anda bisa kunjungi. Lokasinya tidak begitu jauh dan masih dalam satu kecamatan yang sama hanya beda desa. Curug Sawer terletak di Desa Argalingga.
Sama seperti Curug Muara Jaya, Curug Sawer juga mempunyai pesona alam yang asri dan pepohonan hijau yang rimbun. Selain itu air yang jernih, udara yang sejuk, serta ekosistem lingkungan sekitar yang masih terjaga menjadi daya tarik lain tempat ini. Jadi sangat disayangkan tempat seindah ini jika kalian lewatkan.
6. Telaga Herang

Tempat wisata di Majalengka berupa telaga yang patut anda kunjungi yaitu Telaga Herang yang terletak di perbatasan tiga desa yakni Jeruk Leueut, Padaherang, dan Desa Lengkong Kulon di Distrik Sindang Wangi, Majalengka.
Telaga Herang merupakan sebuah mata air yang tertampung dalam cekungan dan membentuk sebuah telaga/danau kecil. Walaupun kecil, danau ini memiliki pesona alam yang memukau dan menakjubkan.
Nama herang sendiri dalam bahasa sunda mempunyai arti “air jernih”. Kata tersebut memang menggambarkan keadaan aslinya. Air yang ada ditelaga tersebut sangat jernih bahkan ekosistem yang ada didalamnya dapat terlihat jelas dari atas.
Anda bisa melakukan banyak aktivitas seru disini mulai dari bermain air disekitar danau, berkeliling dananu dengan menggunakan perahu, atau berenang di air telaga yang segar dan jernih. Wisatawan juga tidak perlu khawatir merasa lapar, sebab disekitar lokasi banyak tersedia warung makan yang menjajakan banyak pilihan makanan.
7. Wisata Paralayang Gunung Panten

Gunung Panten menjadi tempat wisata di Majalengka yang menawarkan aktivitas olahraga yang menguji adrenalin kalian. Gunung ini menjadi tempat para pecinta olahraga ekstrem untuk terbang melayang layang diudara sambil melihat keindahan kota Majalengka dari atas ketinggian. Selain bermain paralayang anda juga bisa duduk dipinggiran sambil menikmati sunset kala senja tiba. Pengalaman yang seru bukan ?
Gunung Panten sendiri sebenernya adalah sebuah bukit yang terletak di desa Sidomukti. Sudah sejak lama lokasi ini dijadikan sebagai tempat untuk aktivitas paralayang.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Gunung Panten terletak di Desa Sidamukti, Kel Munjul, Kec Majalengka, Kab Majalengka. Atau anda bisa juga mengikuti panduan maps yang telah kami paparkan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan liburan anda.
8. Taman Wisata Bukit Alam Hejo

Wisata Majalengka yang selanjutnya ada Taman Wisata Bukit Alam Hejo. Tempat wisata ini berada di kaki Gunung Ceremai. Objek wisata Alam Hejo menjadi tempat favorit masyarajat Majalengka kala waktu liburan tiba. Disana ada banyak aktivitas seru dan menarik yang bisa anda lakukan karena terdapat banyak wahana yang dibalut dengan konsep wisata alam, edukasi, serta kuliner. Cocok untuk mengisi waktu liburan bersama anak – anak dan keluarga.
Anda bisa menikmati keindalah alam dari atas puncak bukit, selain itu terdapat kolam renang dan saung yang dapat digunakan oleh pengunjung. Wisatawan juga disuguhkan dengan berbagai games outbond, perkemahan, menunggang kuda, atau bermain ATV, panggung hiburan, dan masih banyak lagi.
Tidak perlu khawatir merasa kelaparan, sebab disekitar lokasi tedapat semacam food court yang menyediakan banyak macam jajanan dan makanan, tinggal pilih sesuka hati kalian.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Wisata Alam Bukit Alam Hejo terletak di Desa Pasirayu, Kec Sindang, Kab Majalengka. Ada banyak opsi yang bisa anda pilih untuk bisa menuju kesini. Jika dari Bunderan Cigasong Majalengka lalu menuju perempatan Kec Sukahaji, Desa Pageraji, Panti Asromo, Desa Pasir Ayu, atau bisa juga melalui jalan utama Kec Rajagaluh, menuju Kec Sindang, Desa pasir Ayu. Atau bisa juga mengikuti panduan maps yang telah kami sajikan dibawah ini.
9. Curug Tonjong

Wisata alam di Majalengka yang selanjutnya yaitu Curug Tonjong yang berada di kawasan Taman Nasional Gunung Ceremai. Air terjun mempunyai pesona alam dan pemandangan yang luar biasa. Tidak heran jika banyak pengunjung yang ingin menyaksikan langsung keindahan panoram alam yang disajikan di Curug Tonjong ini.
Air terjun ini mempunyai ketinggian sekitar 6 meter. Terdapat banyak tumbuhan dan lumut hijau yang tumbuh disekitar curug, membuat kesan asri dan alami tempat ini. Kalian bisa bermain air atau berenang sekitar curug, karena air yang jatuh dari atas ditampung pada sebuah cekungan membuat genangan air yang bisa digunakan untuk berenang dan bermain air
Terdapat sebuah jembatan bambu yang menjadi ikon dari wisata ini. Aksesn untuk menuju ke lokasi ini cukup mudah. Banyak angkutan umum yang siap untuk mengantarkanmu menuju ke Curug Tonjong. Untuk alamat lengkapnya ada di Desa Teja, Kecamatan Rajagaluh, Kab Majalengka. Kurang lebih sekitar 19 Km dari alun alun kota Majalengka.
10. Curug Cipeuteuy

Selain Curug Tonjong dan beberapa curug lainnya, juga ada Curug Cipeuteuy yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi. Curug ini menjadi tempat wisata yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Majalengka.
Lokasinya yang dikelilingi dengan pohon membuat suasana menjadi sejuk dan asri. Anda dapat bermain air atau berenang disekitaran curug. Jika anda ingin berkunjung kesini, Curug Cipeuteuy terletak di Dusun Pasir, Desa Bantaragung, Kec Sindangwangi, Majalengka. tidak jauh dari situ juga terdapat Curug Pari. Tidak ada salahnya untuk mampir kesini walaupun hanya sekedar foto foto saja.
11. Air Terjun Cibali

Masih seputaran curug di Majalengka, selanjutnya ada Air terjun Cibali. Curug ini bisa menjadi alternatif pilihan sebagai tenpat wisata kala waktu liburan tiba.
Air terjun ini mempunyai udara yang sejuk dan masih alami serta belum banyak terjamah oleh tangan tangan jahil yang tidak bertanggung jawab.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Curug Cibali terletak di Desa Cikondang, Kecamatan Cingambul, Kab Majalengka, Jawa Barat.
12. Agro Watu Luhur

Agro Watu Luhur merupakan tempat wisata Majalengka yang selanjutnya. Anda bisa melakukan banyak aktivitas seru dan menaarik disini seperti kegiatan alam, camping, outbond, pelatihan pendidikan bercocok tanam, dan masih banyak lagi. Objek wisata ini kedepannya akan terus selalu dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan para wisatawan.
Jika anda ingin berkunjung kesini Agro Watu Luhur terletak di Desa Jerukleueut, Kecamatan Sindangwangi, sekitar 22 Km dari pusat kota. Atau anda juga bisa mengikuti panduan maps yang telah kami sajikan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan liburan anda.
13. Taman Buana Marga Majalengka

Selain waterpark dinosaurus terdapat taman dinosaurus yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi. Destinasi wisata di Majalengka yang satu ini terletak di kaku Gunung Cakra Buana. Jika berkunjung kesini anda akan disambut dengan dua patung kembar Dinosaurus yang berdiri kokoh.
Untuk lokasi detailnya taman ini berada di Desa Lemah Putih, Kecamatan Lemah Sugih, Kab Majalengka. 37Km dari kota Kabupaten Majalengka.
14. Situ Sangiang dan Makam Sunan Parung

Situ Sangian menjadi satu satunya tempat wisata di Majalengka yang menawarkan wisata alam sekaligus wisata religi. Disini terdapat makam Sunan Parung, beliau merupakan seorang raja yang telah berjasa dalam penyebaran agama islam di daerah Majalengka.
Jika anda ingin berkunjung kesini, Situ Sangiang terletak di Desa Sangiang, Kecamatan Banjaran, Kab Majalengka, Jawa Barat. Sekitar 27Km dari pusat kota. Anda juga mengikuti panduan maps yang telah kami sajikan dibawah ini untuk mempermudah perjalanan liburan kalian.
15. Gunung Ceramai

Nah, kali ini diperuntukan bagi anda yang suka mendaki gunung. Jika sedang berkunjung ke Majalengka tidak ada salahnya untuk coba menaklukan tertinggi di Jawa Barat ini.
Dengan ketinggian gunung mencapai 3078 MDPL dibutuhkan persiapan yang matang Untuk bisa menaklukan puncak Gunung Ceremai. Selain perlengkap yang memadai juga dibutuhkan persiapan fisik yang matang sebab medan yang dilalui cukup ekstrem dan akan menguras banyak tenaga.
Sebenarnya Gunung Ceremai terletak di 3 wilayah yaitu, Kabupaten Majalengka, Cirebon, dan Kuningan. Wilayah Gunung Ceremai saat ini dikelola oleh Taman Nasional Gunung Ceremai. Jika hendak mendaki Gunung Ceremai, anda hanya dikenai biaya retribusi sebesar Rp 6.500 saja per orangnya.
16. Gunung Cakrabuana

Masih seputar gunung yang ada di Majalengka, selanjutnya ada Gunung Cakrabuana yang terletekan didalam taman hutan raya dan didalamnya terfapat tanaman endemik. Gunung ini mempunyai ketinggian sekitar 1721 MDPL. Walaupun tidak setinggi Gunung Ceremai namun ketika hendak mendaki gunung alangkah lebih baik mempersiapkan segala sesuataunya dengan matang.
Sebenarnya letak dari gunung ini sendiri berada di tiga daerah, yaitu Kabupaten Majalengka, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Tasikmalaya. Untuk jalur pendakiannya sendiri ada 4 jalur, yaitu jalur Bunar Kecamatan Pageurageung Tasikmalaya, jalur pendakian Malangbong Garut, Jalur Cakrawati Lemah Putih Kecamatan Lemahsugih, serta jalur Sukanyiru Kecamatan Wado Sumedang.
17. Curug Sempong

Jam Operasional : Setiap Hari
Harga Tiket Masuk : Rp 5.000 / Orang
Wisata di Majalengka yang selanjutnya yaitu Curug Sempong yang terletak di Cisempong, Kecamatan Majalengka. 9 KM dari alun alun kota dan 2KM dari Gunung Panten.
Untuk bisa sampai ke lokasi curug dibutuhkan tenaga yang ekstra, pasalnya dari tempat pembelian tiket masuk anda harus menuruni bukit sekitar 100 M.
Namun semua rasa letih dan lelah akan terbayarkan dengan view pemandangan alam yang indah. Disana anda bisa berenang atau sekedar bermain air disekitar curug. Air terjun ini juga menjadi salah satu tempat favorit tempat tujuan disaat waktu liburan tiba. Tak heran jika curug ini ramai pada akhir pekan dan liburan.
18. Curug Awul

Wisata alam berupa curug yang selanjutnya yaitu Curug Awul yang terletak di Blok Citayam Desa Cibodas, Majalengka. Lokasinya yang sedikit tersembunyi membuat curug ini masih perawan dan belum banyak dijamah oleh pengunjung, sehingga masih terlihat asri. Ketinggian Curug Awul hanya sekitar 5 meter saja. Anda bisa berenang atau bermain air disekitar curug karena aliran airnya yang tidak terlalu deras.
19. Situ Cipanten

Danau kecil yang satu ini menjadi tempat wisata di Majalengka yang patut untuk dikunjugi saat berkunjung di Kabupaten Majalengka. Telaga ini memang tidak terlalu dikenal namun pesona alam dan pemandangan yang disuguhkan turut menjadi perhatian banyak orang.
Jika anda ingin berkunjung ke sini, Telaga Situ Panten terletak di Desa Gunung Kuning, Kecamatan Sindang, Kabupaten Majalenggka. Akses untuk menuju kesini bisa melalui jalan raya Majalengka – Rajagaluh, kemudian berbelok di Desa Salagedang lalu menuju ke Kecamatan Sindang. Gapura pintu masuk ini berada di jalan antara desa Gunung Kuning dengan Desa Sindang.
20. Curug Puntang

Wisata alam di Majalengka yang selanjutnya yaitu Curug Puntag yang terletak di Desa Cengal, Kecamatan Maja. Sekitar 6 KM dari Kota Majalengka.
Tempat wisata ini sudah banyak dikenal oleh para wisatawan termasuk dari kalangan wisatawan luar Majalengka. Air terjun dengan ketinggian 15 meter ini mempunyai keindahan alam yang luar biasa. Pemandangan sekitar yang eksotis, suasana yang asri dan sejuk, serta pesona gemericik air yang berjatuhan dari atas membuat setiap pengunjung betah berlama lama disana.
21. Curug Campaga

22. Curug Cipeureus
23. Panorama Cikebo

24. Panorama Lemah Putih

25. Situ Cikuda

26. Panyaweuyan Argapura

27. Wisata Situ Cipadung Desa Pajajar

28. Wisata Cadas Gantung

29. Air Terjun Embun Pelangi

30. Air Terjun Cilutung

31. Situ Janawi

32. Taman Nasional Sadarehe

33. Museum Talaga Manggung

34. Rumah Adat Panjalin

35 Panorama Ciinjuk
36. Gunung Ciwaru

37. Curug Situhiang

38. Waterboom Tirta Indah

39. Waterboom Rajawali
40. Waterboom Tohaga

41. Taman Bunderan Bunderan

42. Situ Batu

43. Bendungan Rentang

44. puncak sawiyah

45. Kolam Renang Balong Sang Raja
46. Wisata Gunung Batu Tilu

47. Kolam Renang Surya Kadipaten
Bagaimana ? Anda sudah menyusun rencana trip kalian untuk mengexplore wisata Majalengka ? Itulah 50 tempat wisata di Majalengka yang seru dan menarik untuk dikunjungi rekomendasi dari educatrip.net. Jangan lupa untuk membagikan panduan wisata di Majalengka ini kepada orang yang membutuhkan supaya yang lain juga tahu dimana saja tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Semoga artikel ini bermanfaat selamat liburan, semoga perjalanan liburan anda seru dan menyenangkan, dan jangan kapok untuk kembali ke Kabupaten Majalengka ini.